7 Cara Memulai Bisnis Online Paling Efektif Bagi Pemula

Bisniskuy.com – Saat ini jualan online cukup familiar dan sangat diminati oleh para pebisnis. Cara memulai bisnis online bisa dicoba untuk semua orang. Bisnis online memiliki banyak sekali keunggulan dibandingkan berjualan dengan cara konvensional.

Salah satu keunggulannya yaitu bisa menghemat budget pengeluaran dan menekan biaya modal usaha. Dalam bisnis online, Anda tidak perlu menyewa tempat untuk berjualan. Namun, jika Anda memutuskan untuk usaha online, maka harus mengetahui trik berjualan yang tepat agar bisa memberikan profit untuk jangka panjang.

Cara Memulai Bisnis Online Bagi Pemula yang Paling Efektif

  1. Menentukan Produk yang Akan Dipasarkan

Ketika Anda berjualan produk secara online, ada beberapa resiko yang bisa terjadi terutama pada saat proses pengiriman barang. Maka dari itu, Anda harus mempertimbangkan produk yang dijual agar dapat sampai ke tangan konsumen dengan aman.  Anda juga harus memilih kurir yang tepat untuk pengiriman produk Anda.

  1. Tentukan Platform yang Tepat Untuk Berjualan Online

Untuk mendukung usaha ini, Anda harus menentukan platform yang tepat untuk digunakan sebagai tempat promosi. Anda bisa membuat strategi khusus untuk mempromosikan produk yang akan dijual.

Jangan sampai Anda menawarkan pada platform yang tidak cocok dengan target pembeli. Karena Anda harus memberikan pelayanan yang baik dan mempermudah konsumen untuk melakukan order.

Misalkan saja Anda menjual barang yang berupa elektronik yang harganya hingga jutaan rupiah. Anda dapat memilih platform yang menyediakan sistem dengan pembelian secara kredit, hal itu akan menambah kenyamanan konsumen saat berbelanja.

  1. Foto Produk Menarik

Karena Anda bergerak dalam usaha menjual produk secara online, maka sebisa mungkin untuk membuat foto produk yang menarik. Hal ini bertujuan untuk menarik minat pembeli.

Sebelum membuat desain foto produk, tidak ada salahnya mencari referensi yang sesuai dengan produk yang Anda tawarkan. Meskipun begitu, Anda tetap harus fokus pada foto produk milik Anda.

  1. Perhatikan Kualitas Produk

Penjualan online berarti konsumen akan membeli dengan melihat foto produk dan keterangan yang dilampirkan. Untuk menjaga kepercayaan pelanggan, Anda harus memperhatikan kualitas produk yang dijual. Ingat, bahwa untuk menarik minat pembeli tidak hanya dari platform yang digunakan, namun juga bisa dari mulut ke mulut.

Ketika Anda menawarkan produk berkualitas dan tidak mengecewakan pelanggan, maka kemungkinan besar pelanggan akan mempromosikan produk yang dibeli pada koleganya untuk membeli produk di tempat Anda.

Dan sebaliknya, jika pelanggan merasa kecewa dengan produk yang dibeli, maka bisa jadi reputasi usaha Anda akan terancam tercoreng dan tentunya akan merugikan usaha yang dijalankan.

  1. Membuat Website

Cara memulai bisnis online yang paling efektif selanjutnya yaitu dengan membuat website. Ibarat saja dalam berjualan offline yaitu membutuhkan toko sebagai tempat berjualan, sedangkan dalam bisnis online membutuhkan website sebagai lapak untuk menjual produknya.

Lalu, kenapa harus website? Karena menurut riset, bahwa 56% calon konsumen tidak akan mudah percaya untuk berbelanja online pada toko online yang tidak memiliki website. Jika calon konsumen tidak percaya dengan usaha online Anda, maka secara otomatis dia akan mencari alternatif lain.

Ingat, bahwa diluar sana terdapat banyak kompetitor bisnis yang mampu merebut calon konsumen Anda. Jika tidak menginginkan hal itu terjadi, maka Anda harus bisa meyakinkan calon konsumen bahwa usaha online Anda memiliki reputasi yang baik dan bukan hanya tipu-tipu belaka.

Salah satu cara yang paling efektif yaitu dengan memiliki website resmi untuk meyakinkan pelanggan.

  1. Mencantumkan Kontak Yang Bisa Dihubungi

Setelah Anda membuat akun website atau media sosial untuk pemasaran produk, maka jangan lupa mencantumkan kontak yang bisa dihubungi calon konsumen dan pastikan kontak yang yang dicantumkan selalu aktif.

Tujuan kontak tersebut untuk memudahkan pelanggan terhubung langsung dengan penjualnya, sehingga bisa bertanya mengenai produk yang ditawarkan. Anda bisa mencantumkan nomor whatsApp atau kontak untuk chatting lainnya.

Namun, jika Anda tidak mencantumkan kontak pada website atau media sosial tersebut maka calon konsumen akan mengalami kesulitan dan akan mencari toko online lainnya. Ingat, Anda juga harus menuliskan bagaimana cara pemesanan produk dan sistem pembayaran agar memudahkan calon pelanggan.

  1. Pertahankan Pelanggan Setia

Dalam menjalankan bisnis online sudah pasti akan membuat target untuk memiliki pelanggan baru. Namun, jangan lupa untuk tetap mempertahankan pelanggan lama agar tetap loyal. Caranya dengan selalu menjaga kualitas produk dan meningkatkan pelayanan terhadap konsumen.

Keunggulan Menjalankan Bisnis Secara Online

  1. Modal Relatif Kecil

Salah satu keuntungan berjualan secara online yaitu karena modal yang dibutuhkan sangat kecil. Berbeda dengan bisnis konvensional yang membutuhkan modal besar, baik untuk menyewa tempat maupun biaya operasional lainnya.

Dalam berjualan online hanya membutuhkan modal gadget, kuota internet dan memanfaatkan fitur yang mendukung untuk berjualan.

  1. Biaya Operasional Lebih Efektif

Dalam menjalankan usaha konvensional membutuhkan biaya operasional yang cukup besar. Biaya operasional tersebut terdiri dari sewa tempat, biaya listrik, tenaga kerja dan sebagainya. Akan tetapi hal itu tidak akan ditemukan dalam berjualan secara online.

Biaya operasional yang digunakan relatif kecil dan tidak menguras kantong. Anda hanya membutuhkan biaya operasional untuk membeli paket data internet, biaya listrik, biaya pengepakan produk dan proses pengiriman. Biaya gaji karyawan jika Anda menggunakan karyawan dalam menjalankan usaha.

  1. Waktu Tidak Terbatas

Hal lain yang tidak kalah menarik dari usaha online yaitu waktunya sangat fleksibel dan tidak terbatas. Anda bisa melakukan usaha ini kapan saja ketika memiliki waktu luang. Sistem berjualan online sifatnya otomatis, jadi tidak perlu dikontrol dalam setiap waktu.

Karena tidak memiliki batasan waktu, maka bisa dikerjakan kapan saja baik pagi hari, siang bahkan malam hari dalam setiap menit maupun jam. Segala sesuatunya bersifat instan dan mudah dalam memberikan pelayanan untuk membalas pesan-pesan dari konsumen.

  1. Jangkauan Konsumen Lebih Luas

Keunggulan dari usaha online lainnya yaitu dapat menjangkau pasar lebih luas. Jika berjualan offline, kemungkinan konsumen yang dapat menjangkau hanya yang berada di daerah sekitar Anda. Berbeda dengan berjualan secara online, marketnya bisa dijangkau lebih luas.

Karena konsumen di berbagai wilayah dapat memesan produk di tempat Anda.  Keuntungan tersebut bisa Anda dapatkan hanya dengan menjalankan usaha online.

  1. Biaya Pemasaran Lebih Terjangkau

Jika Anda menjalankan usaha offline, biaya yang dibutuhkan untuk pemasaran produk cukup besar, seperti mencetak brosur, memasang iklan dan sebagainya. Sedangkan dalam bisnis online, Anda bisa melakukan promosi sekalian berjualan dengan biaya yang sangat terjangkau, akan tetapi memiliki jangkauan yang cukup luas.

Para pelaku bisnis online biasanya memanfaatkan media sosial seperti Facebook, Twitter, WhatsApp dan Instagram sebagai promosi.

Kesimpulan

Cara memulai bisnis online yang paling efektif yaitu dengan memiliki website secara resmi dan menentukan produk yang akan dijual. Setelah itu, Anda bisa melakukan promosi dan menerapkan strategi-strategi lain yang mampu menarik minat konsumen untuk membeli produk online Anda.

Leave a Comment